Tulesan Biasa

Kesuksesan adalah kemampuan anda mengatasi kegagalan tanpa kehilangan semangat untuk mencapai kesuksesan

Kamis, 08 April 2010

Grub Rescue Problem

Ok gini… hari kemaren saya mencoba untuk mempartisi ulang drive kepunyaan Wind**s. Karena ada kebutuhan yang bertambah jadi saya tambah partisi di wind**s. Nah selesai di partisi kemudia saya restart. Ternyata grub masuk ke grub rescue mode.

kurang lebih kayak gini

————————————-
Welcome to GRUB!

Entering into rescue mode…

Grub Rescue >
————————————-

ya kurang lebih seperti itulah tampilan Grub Rescue. Nah tanya temen sebelah yang cinta sama Open Suse dia kasih saran dengan simple “Dah install ulang lagi aja grubnya “. Ups no.. bukan itu jawaban yang di mau. yang saya mau hanya dua, Kenapa? dan Bagaimana?. Akhirnya cari di internet ketemu hanya saya kurang begitu mengerti. saya hanya di beri dua Command ajaib. set dan insmod.

Kita lihat dulu masalah. Jadi gini.. waktu sebelum di partisi, sebelum saya comot size di Master

[ Wind**s ] - [ Master ] - [ /root ] - [ swap ] - [ /home ]

nah setelah di partisi..

[ Wind**s ] - [ Empty Partition ] - [ Master ] - [ /root ] - [ swap ] - [ /home ]

nah lihat [Empty Partition] itu dianggap drive baru. Otomatis drive [/root] pindah kan. itu masalahnya. config di grub tidak ikut berubah. jadi otomatis masuk grub rescue. Otomatis kita tidak bisa masuk OS mana pun. dan kita tidak bisa liat perintah Help. saat kita execute ls maka akan ada tampilan seperti ini.

————————————-

Grub Rescue > ls
(hd0,0) (hd0,11) (hd0,7) (hd0,8) … dst

————————————-

waktu execute command set tampilannya seperti ini.

————————————-
Grub Rescue > set
prefix=(hd0,7)/boot/grub
root=hd0,7

————————————-

Masuk penyelesaian :

1. Pertama cari drive grub itu ada di hd berapa.

dengan menggunakan perintah ls. misal hasilnya

————————————-
Grub Rescue > ls (hd0,8)/

./ ../ lost+found/ boot/ sources/ /scripts/ /tools/ /dev proc/ sys/ bin/ etc/
home/ lib/ mnt/ opt/ media/

————————————-

Ternyata drive root ada di drive 8. sedangkan saat kita lihat di set root ada di drive 7.

2. Rubah conf root

————————————-
Grub Rescue > set root=hd0,8

Grub Rescue > set prefix=(hd0,8)/boot/grub

————————————-

3. gunakan insmod

————————————
Grub Rescue > insmod (hd0,8)/boot/grub/normal.mod

————————————-

Dengan begini barulah perintah help bisa digunakan dengan menekan tab di keyboard

————————————-
Grub Rescue >
Possible command :
boot insmod normal set unset

————————————-
ok setelah itu baru masuk ke grub normal dengan perintah normal

maka tampilan grub akan kembali tapi tidak total. setelah ini barulah perbaiki conf grub dengan masuk ke Linux. Mau di install ulang bisa mau di conf bisa juga.

kalau saya sendiri, saya gabung empty pratition tadi dengan drive C wind**s. dan hasilnya grub kembali normal.

good luck.

**Saran jangan biasakan setiap masalah selesai dengan install ulang tanpa tau masalahnya apa. tapi cari masalahnya apa? barulah selesaikan. tunggu post berikutnya for newbie. ( http://fossil.amikom.ac.id/)

Label:

5 Komentar:

Pada 21 September 2010 pukul 10.07 , Blogger amaulana8 mengatakan...

Terima kasih sebelumnya gan,
saya mo tnya nh gan, klo grubnya tidak ketemu diantara drive yang tertulis di LS gimana ya ?

 
Pada 3 Agustus 2011 pukul 09.28 , Blogger Boy Matang mengatakan...

Sebetulnya itu bukan tidak ada, ada tetapi dia terhidden. Untuk mendapatkannya kembali dicoba lagi, klu memang tidak dapat ya, kita coba googling dulu lagi... semoga berhasil...

 
Pada 20 Desember 2013 pukul 00.05 , Blogger vino hardiyanto mengatakan...

maff mau nanya,
kenapa pas di langkah pertama > Grub Rescue > ls (hd0,8)/

./ ../ lost+found/ boot/ sources/ /scripts/ /tools/ /dev proc/ sys/ bin/ etc/
home/ lib/ mnt/ opt/ media/

malah error : no such partitition
-,-" zzz gangerti saya

 
Pada 31 Oktober 2015 pukul 06.33 , Blogger rozaq satria mengatakan...

Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

 
Pada 20 Juli 2016 pukul 19.34 , Blogger Unknown mengatakan...

normal.mod not found gimana tuh

 

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda